Friday, July 6, 2018

Pertemuan Ulama Dan Da'i se Asia Tenggara, Afrika dan Eropa ke V Jakarta, 19-22 Syawal 1439H / 3-6 Juli 2018

Hadir dalam acara pembukaan Multaqa Ulama dan Da'i ke- V ini Wakil Presiden Indonesia, Yusuf Kalla, Gubernur Jakarta, Anis Baswedan, Ketua Majelis Ulama Indonesia, KH. Ma'ruf Amin, mantan wakil ketua MPR RI 2014, Hidayat Nur Wahid, dan beberapa pejabat lainnya.

Pertemuan ini mengusung tema:
 واعتصموا / BERPEGANG TEGUH

Syekh Khalid Al-Hamudi (Yayasan Al-Manarah Al-Islamiyah) sebagai ketua pelaksana menjelaskan, bahwa judul tersebut bertujuan agar umat Islam seperti mana sahabat dahulu juga berselisih paham, namun hati mereka erat hubungannya dan saling mencintai.

Hadir dalam multaqa ini perwakilan ulama dan da'i dari Malaysia, yaitu Ustaz Shofwan Badrie, Ustaz Husain Yee dan Ustaz Ismail Omar





5 Juli 2018, Puncak acara Pertemuan Ulama dan Da'i se-Asia Tenggara, Afrika, dan Eropa ke-5 adalah Ketika Ketiga Ustaz Sepanggung dan Ceramah di Hadapan Para Masyekh. Asatizah masyhur yang selama ini aktif di media sosial, malam itu duduk satu meja, bergantian berceramah di hadapan para ulama dan masyekh dari berbagai negara, dengan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar.

(Dari Kanan: Ustaz Zaitun Rasmin, Ustaz Adi Hidayat, Ustaz Bachtiar Nasir, serta Ustaz Abdul Somad )

Ustaz Zaitun Rasmin (UZR) sebagai moderator, satu persatu ketiga pembicaraan menyampaikan risalahnya, yang pertama menyampaikan adalah Ustaz Bachtiar Nasir (UBN) dengan menyinggung soal persatuan dan lemahnya kondisi umat Islam saat ini dalam politik, ekonomi, dan bidang strategis lainnya. Beliau juga mengatakan "
"Saya meyakini persatuan di antara kita, tidak akan pernah terjadi sebelum kita meng-upgrade status dari sekedar Muslimin menjadi Mu'minin,".

Dalam ceramahnya Ustaz Abdullah Somad  (UAS) menyampaikan masalah perbedaan madzhab fikih yaitu "PERSIS, NU, Muhammadiyah semuanya adalah saudara kami. Perbedaan-perbedaan yang ada hanyalah bersifat furu'iyah (cabang) bukan ushuliyah (landasan atau dasar-dasar agama),"

Sementara Ustaz Adi Hidayat (UAH), menyampaikan ayat-ayat Al-Quran yang dikontekstualisasikan dengan sejarah Islam di Nusantara.

Diskusi bersama ini dapat di lihat pada link berikut: https://youtu.be/-z9eRWaKGUA







No comments: